Sabtu, 15 Februari 2014

menjadi pengungsi di kosan sendiri

kemarin, tanggal 14 februari 2014, gunung kelud erupsi
pukul 05.00 terlihat abu tipis di halaman kosan. persis seperti saat erupsi merapi 2010 silam
abu masih tipis
tetapi sampai pukul 06.00 matahari belum juga mau tampak
menjelang pukul 07.00 keadaan berangsur-angsur cerah
di dalam kecerahan itu terlihat abu vulkan yang jatuh dengan derasnya dari langit
halaman kosan pun tertutp oleh abu vulkan hingga setebal 4mm
debu beterbangan. sesak napas.
mungkin karena sesak napas, seluruh penghuni kosan jadi lapar
di dapur hanya ada 7 bungkus mi instan. sedangkan jumlah penghuni kosan yang ada saat itu sekitar 30 orang
semoga hujan abu ini cepat berakhir..
semoga warga di sekitar gunung kelud dan semua yg terkena dampak erupsi mendapatkan makanan yang cukup, pelayanan kesehatan yang memadai, dan tempat tinggal yang nyaman.
aamiin..
tugu jogja (hasil jepretan orang)

depan kosan sudah jadi sand dune

sedang hujan abu masih ada yg berani tidak pakai helm

suasana pukul 07.00 seperti pukul 06.00


no comment

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

my life is hard

entah sejak kapan, gue gak tau, hidup gue jadi susah. mungkin sejak gue memutuskan untuk daftar aksel? atau sejak gue lulus kuliah? atau ...